Film sudah menjadi tontonan kita dalam keseharian baik itu film pendek atau bukan dalam pembuatan sebuah film pastinya ada maksud dan tujuan untuk membuat penontonnya menikmati serta menghayati apa maksud dan tujuan dibuatnya, pada kesempatan kali ini saya akan posting sedikit dari kata kata bijak yang ada dalam film 99 cahaya dilangit eropa.
- Ilmu pengetahuan itu pada awalnya pahit , tetapi pada akhirnya manis melebihi madu
- Pergilah, jelajahilah dunia, lihatlah dan carilah kebenaran dan rahasia - rahasia hidup ; niscaya jalan apa pun yang kaupilih akan mengantarkanku menuju titik awal
- Tentang kopi kesukaanmu, cappucino, kopi itu bukan dari italia. Aslinya berasal dari biji-biji kopi Turki yang tertinggal di medan perang di Kahlenberg. Hanya sebuah info pengetahuan kecil-kecilan.
- Esensi sejarah bukanlah hanya siapa yang menang dan siapa yang kalah. Lebih dari itu: siapa yang lebih cepat belajar dari kemenangan dan kekalahan
- Mengalah itu tidak kalah, melainkan menang secara hakiki
- Hai masalah besar aku punya Tuhan yang lebih besar
- Dengan jilbabku ini aku wajib menjadi agen islam yang baik. Jadi berkah, ikhlas, dan membawa kedamaian bagi siapapun, termasuk mereka yang tidak beragama islam.
- Terkadang mengalah membuat kita menang.
- Kalau aku boleh memilih. Aku ingin diperkenalkan Tuhan kepada orang-orang ini bertahun-tahun yang lalu. Kalau waktu boleh bergulir ke belakang, rasanya aku ingin berbicara kepada Kara Mustafa Pasha bahwa anak cucunya inilah agen Muslim yang sejati. Karena islam itu tak hanya iman, tapi amanat. Apa yang mereka lakukan bukanlah hal sepele, sungguh apa yang mereka lakukan adalah hal yang luar biasa. Mereka tidak sekedar membuka mata dan hatiku, tapi juga menggetarkan jiwaku.
- Sekarang aku mulai memahami, tentang makna islam yang sebenarnya. Karena dalam islam itu bukan pedang, tapi kedamaian. Karena islam itu kreatifitas, bukan simbol semata. Terkadang kita hanya malas berfikir bagaimana membuat orang lain tersenyum, padahal itu sungguh mudah bukan.
- Islam.. Bukan hanya tentang jalan yang kita pilih, tapi juga jejak yang kita tinggalkan. Peradaban islam itu dibangun dengan karir, kreatifitas untuk meraih hidup, bukan dengan simbol semata. Aku percaya dimanapun mereka berada, Tuhan telah menyalakan cahaya itu untukku lewat mereka. Mereka telah membuat kebosananku di Eropa ini menjadi harapan. Aku ingin tetap melanjutkan perjalanan ini.
- Cahaya itu terbesit di langit ini. Cahaya yang meminta kita untuk membaca tanda-tanda alam ini, yang menuntun kita untuk terus berbuat sesuatu, berkreasi, berkarya.
- Sejarah telah mencatat, ada garis imajiner lurus yang menghubungkan bangunan dan jalan di paris ini ke satu titik. Jalan yang membuat siapapun jatuh cinta dengan islam, jatuh cinta dengan eropa. Jalan itu bernama "Voie Triomphale", yang artinya adalah "Jalan Menuju Kemenangan".
- Semakin kita melakukan perjalanan, semakin kita banyak tahu, semakin kita banyak kenal, kita jadi lebih tahu lagi apa arti saling menghargai.
- Tak mudah untuk percaya, ketika dengan kebaikanlah cara terbaik untuk membalas kelakuan buruk. Tapi hari ini aku belajar, bahwa senyuman dapat mengalahkan amarah dan kebencian apapun.
0 comments:
Post a Comment